Selasa, 18 Agustus 2015

AC Milan singkirkan Perugia dari Piala Italia

Jakarta (ANTARA News) - AC Milan berhasil menyingkirkan Perugia 2-0 pada putaran ketiga Piala Italia di Stadion San Siro, Milan, Selasa dini hari WIB.

Keisuke Honda membawa AC Milan unggul 1-0 memaksimalkan upaya serangan balik yang dibangun Bonaventura dan Adriano di menit 10.

AC Milan menggandakan keunggulan lewat tendangan Luiz Adriano memanfaatkan umpan terobosan Carlos Bacca di menit 29. Skor 2-0 bertahan hingga istirahat babak pertama.

Pada babak kedua, Perugia harus bermain dengan 10 pemain akibat pelanggaran yang dilakukan Lanzafame kepada Bertolacci.

AC milan kemudian memiliki peluang lewat sepakan Bertolacci memaksimalkan umpan Menez namun sepakannya melebar di menit 70.

Bek Perugia melakukan kesalahan umpan yang nyaris membahayakan gawangnya sendiri di menit 81. Beruntung Luiz Adriano tidak berhasil memanfaatkan kelengahan bek Perugia itu.

Menit 88 AC Milan memiliki kesempatan melalui aksi Cerci dari sayap kanan namun bola berhasil diamankan Rosati. Hingga laga usai skor 2-0 kemenangan AC Milan atas Perugia tidak berubah.

Hasil ini memastikan AC Milan melaju ke putaran empat Piala Italia.

Berikut susunan pemain kedua tim dilansir dari Football Italia:

AC Milan (4-3-1-2): Lopez; De Sciglio, Ely, Romagnoli, Antonelli; Bonaventura (Poli), De Jong, Bertolacci; Honda (Menez); Bacca, Adriano (Cerci).

Perugia (4-2-3-1): Rosati; Del Prete, Volta, Mancini, Rossi; Rizzo, Salifu; Fabinho (Fabinho), Di Carmine (Gomes), Lanzafame; Ardemagni


Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2015

0 komentar:

Posting Komentar